Djarot Pilih Pasang CCTV di Lapangan Sekolah
access_time Jumat, 22 Januari 2016 15:05 WIB
remove_red_eye 2937
person Reporter : Suriaman Panjaitan
person Editor : Nani Suherni
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menilai penggunaan Closed Circuit Televison (CCTV) di ruangan kelas untuk mengawasi guru belum dibutuhkan.
Kamu hitung saja berapa banyak CCTV untuk setiap kelas di Ibukota. Nggak Masuk akal. Kalau untuk sekolahnya yes
Djarot mengusulkan, agar CCTV dipasang di lapangan sekolah. Sehingga lebih efektif dibanding memasang CCTV disemua kelas.
"Kamu hitung saja berapa banyak CCTV untuk setiap kelas di Ibukota. Nggak Masuk akal. Kalau untuk sekolahnya yes," kata Djarot, Jumat (22/1).
Djarot: Keluarga Kunci Ketahanan BangsaDjarot menilai, pihaknya akan mengingatkan guru untuk memberikan contoh yang baik bagi anak didiknya.
"Kalau diawasi terus, gurunya nanti kayak diruang kaca. Dia ngak bisa bebas‎. Yang dibutuhkan itu, menyegarkan kembali ingatan guru, apa sih fungsi mereka. Dengan begitu, mereka akan jadi tenaga pendidik yang mumpuni," tandasnya.